-->

Jangan Panggil Tukang Servis, Inilah Penyebab Kulkas Tidak Dingin Dan Cara Memperbaikinya Sendiri

cara servis kulkas sendiri

 

Kulkas menjadi salah satu perlengkapan yang dibutuhkan oleh sebagian besar rumah tangga. Di mana kulkas mampu untuk membuat bahan makanan Anda tetap fresh dalam waktu yang lama. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa selama pemakaian, kulkas juga bisa mengalami kerusakan. Masalah yang kerap dialami adalah kulkas yang tidak dingin. Hal ini bisa Anda lakukan dengan cara servis kulkas sendiri.


Cara Memperbaiki Kulkas Yang Tidak Dingin

 
Ada berbagai hal yang bisa menjadi penyebab terjadinya kulkas yang tidak dingin dan perbaikan yang diberikan pun berbeda-beda caranya. Berikut adalah beberapa penyebabnya dan cara yang bisa Anda praktekkan sendiri di rumah.


1.    Lubang Angin Tertutup Atasi Dengan Defrost Bunga Es


Jika kulkas Anda tidak dingin karena lubang angin yang tertutup, maka hal yang bisa Anda lakukan untuk memperbaikinya adalah dengan melakukan defrost bunga es. Masalah ini kerap terjadi, di mana saat es semakin menebal , maka lubang angin menjadi tertutup dan membuat kulkas menjadi tidak dingin.
Cara memperbaikinya adalah dengan melakukan defrost atau mematikan kulkas dalam beberapa jam lalu dihidupkan kembali. Jangan lupa untuk membuka semua pintu kulkas dan bunga es di area kipas cair semua. Lalu sediakan wadah di bawah freezer untuk menampung es yang mencair. Lalu Anda bisa menyalakan kulkas lagi dan tunggulah sampai dingin. Jadi, Anda tidak perlu memanggil tukang servis untuk datang ke rumah.


2.    Freon Bocor Atasi Dengan Pengecekan Bagian Belakang Kulkas


Kulkas yang tidak dingin biasanya juga disebabkan karena freon yang bocor. Untuk memastikan bahwa masalah kulkas Anda yang tidak dingin adalah karena kebocoran freon, maka Anda hanya perlu memegang bagian belakang kulkas yang letaknya dekat dengan grill kulkas.
Jika bagian tersebut tidak panas, artinya freon sudah habis. Freon yang bocor bisa terjadi karena adanya kesalahan dalam penggunaan. Misalnya membersihkan bunga es dengan benda tajam yang menyebabkan terjadinya evaporator tertusuk. Jika freon kulkas Anda bocor, maka Anda bisa menambalnya dengan lem khusus sebelum mengisinya lagi dengan freon.


3.    Pintu Yang Tidak Rapat Atasi Dengan Penggantian Karet Pintu Kulkas


Pintu kulkas yang tidak tertutup secara rapat bisa menjadi penyebab tidak dinginnya kulkas Anda. Jika hal ini terjadi, maka cara servis kulkas sendiri yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengganti karet pada pintu kulkas.
Karena dalam masa pemakaian kulkas, sangat mungkin karet pada pintu kulkas mengalami kerusakan dan membuat pintu tidak bisa tertutup secara rapat. Saat pintu tidak rapat, maka udara di dalamnya bisa keluar dengan mudah dan udara dingin pun akan menurun. Dengan begitu, kulkas Anda tidak lagi menjadi dingin.


4.    Kompresor Rusak Atasi Dengan Penggantian Kompresor


Jika masalahnya adalah kompresor kulkas yang rusak, maka Anda harus menggantinya dengan kompresor baru atau bisa juga dengan kompresor yang bekas, tetapi masih dalam kondisi yang bagus. Pengecekan kompresor kulkas bisa Anda lakukan dengan menyediakan multitester dengan posisi di range oHm.
Anda bisa menghubungkan soket di kompresor dengan body kompresor menggunakan kabel multitester. Lalu lihatlah di layar multitester, jika jarumnya tidak memiliki keterhubungan, maka kompresor masih berfungsi baik. Jika ada keterhubungan, maka konslet sudah mengalami konslet.
Itulah beberapa hal yang menyebabkan kulkas Anda menjadi tidak dingin dan proses menyimpan bahan makanan menjadi tidak sempurna. Namun, melalui cara servis kulkas sendiri akan meringankan Anda dari sisi biaya karena tidak harus terburu-buru memanggil tukang servis kulkas.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter