-->

11 Cara Cepat Reparasi TV Mati Stanby



Kerusakan Mati Stanby sangat banyak di jumpai oleh para tukang servis dengnan semakin berkembangnya teknologi yang semakin canggih dengan teknologi mikro bahkan nano,TVpun mengalami hal yang sama dengan dimensi/ukuran yang semakin kecil dan semakin tipis di ikuti berbagai fitur yang semakin banyak dan juga canggih,di tambah lagi siaran TV nonstop 24jam dengan berbagai tayangan yang memanjakan para pemirsanya dan yang sangat berpengaruh besar adalah kwalitas dari bahanya yang semakin menurun maka TV juga semakin mudah rusak.

Berbeda dengan era 80an sampai awal 90an siaran TV hanya TVRI saja itupun mulai siaranya jam 17.00 dan berahir jam 00.00,teknologi juga belum seperti sekarang ini fitur/menu yang terdapat pada TV juga sangat terbatas di tambah lagi kualitas bahan yang sangat bagus maka TV pada era itupun sangat awet ada yang 10tahun setelah beli baru rusak itupun hanya kerusakan ringan bahkan ada yang sampai 15 tahun baru rusak,jarang sekali ada kerusakan terlepasnya soldern krena solderan TV waktu itu tebal tebal dan kwalitas timahnya juga ok.

Ok langsung saja kita mulai Cara Cepat Reparasi TV Mati Stanby diantaranya ;
  1. kita periksa rangkaian vertical karena banyak produsen TV memasang protector pada bagian ini    sehingga ketika TV terjadi kerusakan sedikit saja pada bagian vertical maka TV langsung stanby,terutama yang harus kita periksa adalah tegangan catu daya sebesar 24 volt atau catu daya simetris untuk TV tertentu yaitu tegangan -14 gnd dan +14.
  2. Ketika catu daya normal sesuai dengan yang tertera pada PCB kita periksa bagian driver vertical yang biasanya ada dioda seri dari tegangan catu daya utama 24volt ,kadang juga menggunakan resistor namun yang paling sering menggunakan dioda,atau bisa langsung kita ganti dioda ini dengan yang baru karena kadang dioda ini kita tes dengan multi bagus tapi ternyata tidak bekerja.
  3. Apabila catu daya driver vertical juga normal maka kita periksa semua componen rangkaian vertical kalau perlu semua elco pada rangkaian ini kita ganti dengan yang baru,selanjutnya kita pastkan bahwa IC vertical juga bagus tidak short.
  4. Berikutnya periksa tegangan driver horizontal ang juga berasal dari catu daya vertical 24volt terutama untuk TV buatan cina,akari,sebagian buatan korea,kalau tegangan tidak ada periksa sampai ketemu berhentinya di mana sampai tegangan 24 volt stan by pada trafo driver horizontal
  5. Apabila langkah di atas sudah ok semua kita periksa tombol tombol navigasi/program apakah ada diantara tombol tombol program tersebut ada yang short/di tekan tidak kembali atau di tekan volume+ malah keluar menu maka sebaiknya kita ganti semua mikro switc/tombol tombol tersebut karena seperti beberapa pengalaman kami kerusakan tombol ini juga mengakibatkan TV stanby.
  6. TV Mati Stanby juga bisa terjadi karena ada salah satu rangkaian stanby yang tidak bekerja misalnya transistor biasanya transistor tersebut berada dekat dengan IC program/CPU,ada juga untuk buatan cina rangkaian stanby memutus catu daya vertical 24 volt dengan sebuah transistor,untuk memudahkan transistor tersebut di shortkan/pin emitor dan colector di hubung kan dengan tnol/ di solder(ini untuk TV buatan cina saja)
  7. Untuk mengetahui di mana terjadi gangguan untu TV tertentu ada tombol servis seperti sharp tipe tertentu panasonic tipe tertentu caranya kita tekan saklar servis tersebut atau kita hubungkan apa bila saklar tersebut berupa jamper yang berjajar setelah kita tekan saklar servis maka kita TV akan hidup dan kita bisa mengamati di mana letak kerusakanya/biasanya ada cacat pada gambarnya atau suara.
  8. Dengan melakukan langkah no 7 kita juga bisa menyimpulkan bahwakerusakan TV stanby juga bisa terjadi karena data set pada Eprom/memori TV berubah untuk mengatasinya kita harus tahu persis data set yang benar kalau tidak mau repot kita bisa beli Eprom/ic memori yang baru di station servis resmi sesuai dengan type TV kita.
  9. Untuk melakukan langkah no 7 untuk TV yang baru baru sekarang ini bisa kita buka saklar menu servis dengan menggunakan remot control dengan code pasword tertentu dari masing masing merk TV,kita bisa cari di internet dan sebagian juga kami tulis pada artikel kami sebelum ini.
  10. Periksa tegangan 8/9volt untuk catu daya IC oscilator horizontal biasanya menggunakan filter IC 7808/9,ada juga yang di saklar menggunakan transistor untuk itu pastikan tegangan 8/9vol ini selalu stanby pada semua merk TV.
  11. Tak kalah pentingnya tegangan 5volt untuk IC program/CPU juga harus selalu tersedia dan stabil pada semua merk TV.

Demikian beberapa pengalaman dan pengetahuan kami tentang 11 Cara Cepat Reparasi TV Mati Stanby namun sebenarnya masih banyak kemungkinan lain hanya saja seperti yang kami ulas di atas yang sangat sering kami lakukan untuk menyelesaikan reparasi TV pada kondisi Stanby mudah mudahan artikel kami ini bisa bermanfaat bagi kita semua  dan membantu bagi yang membutuhkan terima kasih atas kunjungan sobat semua ke blog kami salam SUKSES.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter